Polres Halut Gelar Kegiatan Tausiah dan Doa Bersama Dalam Rangka Memperingti Tahun Baru Islam 1 Muharram 1446 H

Polres Halut – menggelar doa bersama Dan. Mendengarkan Tausiah memperingati Tahun Baru Islam 1 Muharram 1446 H di Masjid At – tauhid, Polres Halut, Kecamatan Tobelo Tengah, pada Kamis (11/7/24) pagi.

Kegiatan bertema “Semangat Tahun Baru Islam 1446 H Kita Tingkatkan Iman, Taqwa, dan Kinerja Guna Mewujudkan Polri Presisi Untuk Indonesia Emas 2045” ini diawali dengan pembacaan Ayat Suci Al Qur’an oleh Brigpol M Faqih Latarissa Dan Di Lanjutkan Ceramah Tau Sia yang Dibawakan Oleh Ustadz Lutfi Bakence Dan Di dengarka seluruh personel Polres Halut.

Kapolres Halut, AKBP MOH Zulfikar Iskandar, S.I.K., menyampaikan harapannya bahwa melalui acara doa bersama Dan Mendengarkan Ceramah ini, setiap personel akan memiliki rasa tanggung jawab dalam menjalankan tugas sehari-hari berdasarkan ilmu agama.

“Dalam momentum 1 Muharram 1446 H, mari bersama-sama memaknai tahun baru Islam dengan harapan dapat melaksanakan pekerjaan dan kehidupan sehari-hari dengan lebih baik,” Kapolres Halut.

AKBP Moh Zulfikar Iskandar menambahkan bahwa kegiatan ini juga menunjukkan keseriusan Polri dalam menciptakan personel yang profesional sebagai pelindung, pengayom, pelayan, dan penegak hukum.

Di akhir kegiatan, KBO Binmas Polres Halut, IPTU Lutfi Tanaba, memberikan santunan kepada anak-anak yatim piatu. dengan pemberian santunan kepada anak-anak yatim. “Santunan ini berupa bantuan finansial yang diharapkan dapat membantu meringankan beban hidup mereka serta membawa kebahagiaan di momen yang penuh makna ini,”.

Para penerima santunan tampak sangat bahagia dan berterimakasih atas perhatian dan kepedulian yang diberikan oleh Polres Halut.

Seluruh rangkaian acara berjalan lancar dan diharapkan dapat memberikan inspirasi bagi banyak pihak untuk terus meningkatkan kepedulian terhadap anak-anak yatim serta memperkuat tali silaturahmi dalam rangka memperingati Tahun Baru Islam 1446 H,” tutup Kapolres Halut .

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *