Jamin Keamanan Paslon, Kapolres Halut Serahkan ADC dan Pengawal Pribadi Selama Proses Pilkada 2024 di HalmaheraUtara

HUMAS POLRES HALUT – Secara simbolis, Kapolres Halmahera Utara AKBP Faidil Zikri, SH, SIK menyerahkan pengawal pribadi (walpri) kepada calon pasangan Bupati dan Wakil Bupati Halmahera Utara pada penyelenggaraan Pilkada 2024. (24/9/2024)

Kapolres Halmahera Utara AKBP Faidil Zikri, SH, SIK mengatakan penyerahan pengawalan pribadi ini merupakan bentuk komitmen dari Polres Halut untuk menjamin keamanan dan mengizinkan selama proses kampanye berlangsung.

“Polres Halut berkomitmen untuk memastikan Pilkada berjalan aman, tertib, dan lancar”

Pengawal pribadi ini diharapkan dapat membantu dan menyesuaikan diri dengan masing2 calon selama proses Pilkada berlangsung,” kata Kapolres, “

Penyerahan dua ADC dan enam belas Pengawal Pribadi ( Walpri ) ini disaksikan oleh seluruh peserta sidang pleno terbuka yang dilaksanakan oleh KPU dan diterima dengan baik oleh Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati.

Dengan adanya personel pengawal pribadi dari Polres Halmahera Utara, Paslon dipastikan akan mendapatkan jaminan keamanan selama masa kampanye berlangsung, ungkapnya,

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *